Kantor PP Persis Jalan Perintis Kemerdekaan No. 1 & 2 Bandung Pusat Gerakan Dakwah Persatuan Islam

Jakarta - persis.or.id, Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kominfo RI) melalui staf khususnya menyampaikan kerjasama antara pihaknya dengan Kominfo PP Persis akan terus berkelanjutan.
Dalam beberapa pertemuan, staf Kementrian Kominfo RI selalu menegaskan bahwa kerjasama kegiatan tak ada kaitannya dengan kontestasi Pemilu Presiden.
"Kami bekerja secara profesional dan tak terkait dengan situasi Pemilu, siapapun presidennya, kami dengan PP Persis tetap lanjut kerjasama selama sesuai prosedur", ujar Marolli Indarto (17/10/2018) beberapa hari sebelum terselenggaranya Seminar Dakwah Digital beberapa bulan lalu.
Dalam pertemuan terbaru Jumat kemarin (01/03/2019), senada dengan Marolli, staf lainnya pun menegaskan kerjasama Kominfo RI dengan Kominfo PP Persis akan terus bergulir dalam jangka panjang.
"Kemarin kita lihat laporan kegiatan Seminar Dakwah Digital PP Persis, bagus banget. Kita akan lanjut", ujar Deni Indra Rahmawan
Pertemuan yang membahas kerjasama lanjutan di kantor Kementrian Kominfo RI itu, mengagendakan kegiatan Seminar Santri Milenial pada pekan ketiga bulan Maret mendatang.
"Insyaa Allah rencananya Seminar Santri Milenial itu akan diselenggarakan di beberapa Pesantren Persis", ujar Ketua Kominfo PP Persis H. Jejen Jaenudin, Jumat siang (01/03/2019)
Dalam waktu dekat, pihak Kominfo PP Persis akan berkoordinasi dengan Pesantren Persis yang akan ditunjuk sebagai tuan rumah. (/TG)
sumber : 
http://www.persis.or.id/kominfo-pp-persis-dengan-kominfo-ri-sepakati-kerjasama-berkelanjutan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

QANUN DAKHILI PERSATUAN ISLAM (PERSIS)

PZU Subang Khitan santri asal Kupang NTT

Eratkan Ukhuwah PP Persis Silaturahim ke Kantor Dubes Saudi Arabia Hasilkan Poin Kerjasama